infobanua.co.id
Beranda KALTIM Penajam Paser Utara Anggota DPRD PPU Harap Pemda Alokasikan Khusus Korban Kebakaran 2019

Anggota DPRD PPU Harap Pemda Alokasikan Khusus Korban Kebakaran 2019

PENAJAM, infobanua.co.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Syarifuddin HR meminta pemerintah daerah untuk memprioritaskan pembangunan bantuan rumah untuk korban kebakaran tahun 2019 di RT 6, RT 7 dan RT 8 Kelurahan Penajam, Kecamatan Penajam.

Pasalnya, pada tahap pertama pemerintah daerah baru memberikan bantuan rumah sejumlah 20 unit bagi korban kebakaran, sementara ada sebanyak 83 unit rumah warga yang terdampak dari kebakaran besar pada masa itu.

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Syarifuddin HR

Syarifuddin berharap kepada pemerintah daerah untuk kembali mengalokasikan anggaran untuk pembangunan rumah korban kebakaran tahun 2019 tersebut.

“Nanti kami meminta kepada pemerintah daerah untuk segera menganggarkan ini, dan menyelesaikan tanggungjawab ini. Memang Banggar dan TAPD harus duduk bersama untuk membicarakan hal ini. Harus segera diselelsaikan,” ujar Syarifuddin, Rabu (6/7/2022).

Ia mengungkapkan jika para korban kebakaran hingga saat ini masih menyewa atau mengontrak rumah untuk bisa bertahan hidup.

“Saya selama ini berhubungan langsung dengan para korban, karena saya sering di sana. Masih banyak korban kebakaran sampai hari ini menyewa di sana-sini,” kata dia.

Ke depan, dirinya berharap antara pihak Banggar dan TAPD PPU dapat melakukan rapat untuk membahas persoalan ini. Agar persoalan ini dapat menjadi satu frekuensi sehingga pembangunan ini dapat menjadi prioritas.

“Kemudian tinggal melihat kemampuan keuangan daerah. Tapi saya berharap mudah mudahan ada anggaran untuk bantuan ini. Makanya kita harus satu prekuensi antara eksekutif dan legislatif,” harapnya. (ADV).

Bagikan:

Iklan