Categories: HULU SUNGAI UTARA

Madrasah Ibtidaiyah se-Kabupaten HSU Ikut Khataman Al-Quran Massal

Amuntai, infobanua co.id – Sebanyak 1.817 siswa Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) tampak antusias mengikuti Khataman Al-Quran massal yang dihelat di ruang induk Masjid Raya At-Taqwa Amuntai, Rabu (31/5/2023).

Khataman masalah ini merupakan salah satu program pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, serta sebagai salah satu syarat kelulusan bagi para siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke sekolah lanjutan.

Kepala Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) HSU,  H Ahmad Rusyadi, mengajak para siswa agar terus tetap mengamalkan membaca Alquran dengan makhrujul huruf yang baik dan benar.

Disamping itu dirinya juga mengharapkan, Khataman Al-Qur’an secara massal ini akan menjadi motivasi dan dorongan bagi siswa untuk senantiasa memperbaiki bacaan Al-quran.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati HSU Raden Suria Fadliansyah yang hadir menilai penting akan adanya kegiatan khataman alquran ini sembari mengajak para siswa agar terus membaca alquran.

” Setelah khataman alquran ini, bukan berarti tanda selesainya membaca alquran, akan tetapi setelah khataman alquran alquran ini anak-anakku justru harus terus membiasakan diri rajin membaca alquran,taat kepda kepada Allah dan rasulnya, berbakti kepada orang tua dan mencintai sesama manusia,”Pintanya.

Disamping rajin membaca, dirinya juga berharap agar para siswa nantinya dapat memaknai dan mengamalkan isi alquran salah satunya dengan memperbaiki akhlak kepada orang tua, sesama dan makluk lainnya.

“Kami berharap, anak-anak nanti selesai ini hafalan alquran nya bagus, tapi juga bisa memaknai dan menyimak betul-betul,” pungkasnya.

Disamping para siswa didampingi para guru, hadir dalam kegiatan ini Pj Bupati HSU Raden Suria Fadliansyah, Ketua Kepala Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) HSU,  H Ahmad Rusyadi, BKPRMI HSU beserta jajaran, dan forkopimda.

IB

infobanua

Recent Posts

Kabupaten Banjar Raih Penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024, Bukti Kesuksesan Penataan Transportasi

Jakarta, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Banjar berhasil meraih penghargaan tingkat nasional berupa Wahana Tata Nugraha…

8 jam ago

Lima Presidium KAI Kalsel Resmi Dilantik, Siap Angkat Kembali Marwah Organisasi

Banjarmasin, infobanua.co.id – Setelah melalui proses panjang dan intensif, Konferensi Daerah Luar Biasa Kongres Advokat…

8 jam ago

Wali Kota Banjarbaru Raih Tiga Penghargaan Nasional dalam Sepekan, Terbaru Wahana Tata Nugraha 2024

BANJARBARU, infobanua.co.id – Dalam kurun waktu tiga hari berturut-turut, Wali Kota Banjarbaru, Muhammad Aditya Mufti…

9 jam ago

Bapaslon Mudyat-WIN Silatuhrami di Desa Giriumukti

PENAJAM, Infobanuo.co.id - Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara…

12 jam ago

Sekda Nunukan Resmi Buka Kegiatan Advokasi Kebijakan Pengarusutamaan Gender (PUG)

NUNUKAN, infobanua.co.id – Pemerintah Kabupaten Nunukan kembali menunjukkan komitmen seriusnya dalam mempercepat pengarusutamaan gender. Senin…

13 jam ago

DPRD Kotim Dukung Pasar Murah di Gelar Rutin

Sampit, infobanua.co.id – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur sementara, Rinie mendukung penuh jika Pemerintah Kabupaten…

14 jam ago