infobanua.co.id
Beranda Kotawaringin Timur Camat MB.Ketapang, Pimpin Apel HUT PGRI Serta Hari Guru

Camat MB.Ketapang, Pimpin Apel HUT PGRI Serta Hari Guru

Camat MB Ketapang Pimpin upacara Apel HUT PGRI Ke-78 dan Hari Guru. (nal/brt).

Sampit, infobanua.co.id – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Ke-78 untuk tingkat kecamatan MB Ketapang, Sabtu (25-11-2023) dilaksanakan kegiatan Apel bersama guru SD Sampai SMP di halaman kantor camat MB Ketapang.

Apel memperingati HUT PGRI serta hari guru ini dipimpin langsung oleh camat MB Ketapang, Edi Hidayat dan di ikuti peserta apel (guru) tidak kurang dari 800 peserta dari 5 Kelurahan dan 6 Desa. Dalam sambutannya ketua umum PGRI yang dibacakan oleh camat MB Ketapang, Edi Hidayat bahwa para guru sangat berterima kasih sekali kepada pemerintah Republik Indonesia yang mana dalam hal ini telah menghargai perjuangan para pendidik formal- guru dan dosen, pendidik nonformal dan tenaga kependidikan.

Tepat tanggal, 25 Nopember 2023 ini Edi menyampaikan kembali mengenang sejarah 78 tahun yang silam, tepatnya seratus hari setelah proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia PGRI hadir sebagai wadah perjuangan guru, pendidik dan tenaga kependidikan dalam memperjuangkan kedaulatan Negera Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) perang melawan kebodohan dan keterbelakangan.

“Selamat ulang tahun Ke078 kepada para bapak guru semua yang hadir disini, harapan saya semoga bapak ibu guru tidak pernah lelah dalam memberikan ilmunya kepada anak anak kita,” ujar Edi Hidayat.

Untuk memberikan apresiasi seluruh guru khususnya di MB Ketapang, Edi Hidayat memberikan katagori guru Dedikatif, Inovatif dan Inspiratif dan guru Loyalitas tinggidalam pengembangan organisasi profesi guru.

Untuk guru Dedikatif adalah guru yang telah mengabdi dirinya dari awal masa tugas sampai purnatugas guru PAUD Mutiara Hati atas nama Sri Winartuti, untuk guru Inovatif, Inspiratif guru SD Negeri 4 Ketapang atas nama Asykuriah sedang untuk guru Loyalitas tinggi dalam pengembangan organisasi profesi dari SMPNegeri 1 Sampit atas nama Juniardi.

“Ini kita berikan untuk mereka yang mempunyai profesi guru yang Dedikatif, Inovatif, Inspiratif dan Loyalitas tinggi dalam pengembangan organisasi profesi.”Ungkap Edi dan langsung memberikan penghargaan kepada 3 guru tersebut.

Zainal.

Bagikan:

Iklan