Categories: TAPIN

Pj Bupati Tapin Pantau Posko Haul Guru Sekumpul

Rantau – Penjabat (Pj) Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin memantau posko tempat singgah (rest area) di Margasari Kecamatan Candi Laras Selatan dan Kawasan Rantau Baru Kecamatan Tapin Utara, Senin (15/1/2024) kemarin.

 

Dalam kunjungannya Pj Bupati Tapin didampingi Pj Ketua PKK Tapin Masrupah, Sekretaris Daerah Tapin Dr Sufiansyah dan istri serta para Penjabat Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapin.

 

Rest Area didirikan Pemerintah Kabupaten Tapin menyediakan makan, minum dan gorengan disajikan secara gratis untuk jamaah habis menghadiri Haul ke 19 Syekh Muhammad Zaini Abdul Ghani atau Guru Sekumpul di Martapura Kabupaten Banjar Kalsel.

 

Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin mengatakan, pendirian posko rest area dari Pemerintah Kabupaten Tapin di Margasari Kecamatan CLS dan Kawasan Rantau Baru Kecamatan Tapin Utara untuk menjamu Jemaah pulang dari mengikuti haul ke 19 Guru Sekumpul di Martapura.

 

“Kita jamu dengan memberikan makan, minum dan gorengan secara gratis kepada Jemaah habis mengikuti haul Guru Sekumpul,“ ujarnya.

 

Alhamdulillah di suasana kepulangan Jemaah mengikuti haul di Martapura warga antusias mampir untuk beristirahat sambal menikmati hidangan yang disajikan oleh Pemerintah Kabupaten Tapin.

 

Mudah-mudahan apa yang kita berikan, Jemaah dapat terlayani dengan baik dan menikmati hidangan yang disajikan sepulang dari mengikuti haulan.

 

Adapun rest area dibuka sejak Minggu (14/1/2024) malam sampai Senin (15/1/2024) malam hari, karena kita adakan khusus untuk menjamu Jemaah yang pulang menghadiri haulan.

 

 

Dengan kita membuka rest area ini, arus lalu lintas berjalan lancar dam pengendara  baik motor maupun mobil dapat terurai tidak menimbulkan kemacetan dijalan raya.

 

Selain itu juga di posko menyediakan pelayanan pemeriksaan kesehatan secara gratis, berupa tekanan darah, asam urat dan koresterol dan lainnya langsung di tangani oleh dua orang dokter.

 

Sementara Sekda Tapin Sufiansyah menambahkan, posko ini didirikan sengaja untuk arus balik habis Jemaah menghadiri haul guru sekumpul.

 

“Alhamdullilah mereka para Jemaah sangat senang dan mengucapkan terima kasih atas layanan dan jamuan yang telah disediakan,“ ucap sekda saat menanyakan kepada Jemaah yang singgah di rest area.

 

Kehadiran posko kita ini untuk membantu para Jemaah, beristirahat habis menempuh perjalanan yang jauh, dengan harapan Jemaah kembali dengan selamat dan berkumpul dengan sanak keluarga dirumah.

rel

infobanua

Recent Posts

WBP Diberikan Pembinaan Cara Pembuatan Tempe

Sampit, infobanua.co.id - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit, Kanwil Kemenkumham Kalteng, menjalankan program pembinaan kemandirian…

3 jam ago

Kemandirian Warga Binaan Dalam Budidaya Ikan Bioflok di Lapas Sampit

Sampit, infobanua.co.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit, Kanwil Kemenkumham Kalteng, memamerkan semangat tinggi dalam…

3 jam ago

Penggeledahan Pengunjung Wanita Di Lapas Sampit Upaya Keamanan Serta Ketertiban

Sampit, infobanua.co.id – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit, Kanwil Kemenkumham Kalteng, terus berkomitmen dalam menjaga…

3 jam ago

Hanafiah Tegaskan Komitmen Pasangan Basri-Hanafiah untuk Nunukan yang Lebih Baik: “Kami Siap Wujudkan Program Pro-Rakyat

Nunukan, infobanua.co.id – Dalam rangkaian kampanye Pilkada 2024, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nunukan nomor…

5 jam ago

Hubungan Politik dan Ekonomi Indonesia-China

infobanua.co.id - Isu sengketa wilayah di Laut China Selatan (LCS) kembali menjadi perhatian internasional, terutama…

5 jam ago

Ladullah Ajak Warga Nunukan Selatan Dukung Pasangan Basri-Hanafiah: Pilih Pemimpin Berpengalaman untuk Masa Depan Nunukan

Nunukan, infobanua.co.id – Dalam orasi politiknya di hadapan ratusan warga Kampung Tengah, Nunukan Selatan, Ketua…

8 jam ago