infobanua.co.id
Beranda Health Program JKN Temani Lansia ini di Usia Senja

Program JKN Temani Lansia ini di Usia Senja

Samsul Arif (70) peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari segmen Penerima Pensiunan PNS (Bukan Pekerja) yang hingga saat ini sering memanfaatkan kepesertaannya untuk berobat di fasilitas kesehatan.

Banjarmasin, infobanua.co.id – Seiring bertambahnya usia seseorang tentunya bertambah pula resiko orang untuk bisa terserang berbagai penyakit. Hal ini disebabkan daya tahan tubuh seseorang yang semakin menurun. Itulah yang dirasakan oleh Samsul Arif (70) yang tengah mendaftar pelayanan di poli geriatri di salah satu rumah sakit kota Banjarmasin saat ditemui oleh tim Jamkesnews, Kamis (29/09).

 

Samsul menjelaskan dirinya biasa rutin untuk menjalani kontrol masalah kesehatannya di Puskesmas tempat ia terdaftar, dan baru kali ini sampai harus dirujuk ke rumah sakit.

 

“Namanya sudah lanjut usia daya tahan tubuh sudah tidak sebagus waktu muda. Biasanya ketika saya merasa badan saya ada yang tidak beres saya langsung kontrol ke Puskesmas. Baru yang terakhir ini sampai harus dirujuk ke rumah sakit karena gula darah saya ternyata sangat tinggi, padahal sebisa mungkin di kehidupan sehari-hari selalu menerapkan pola hidup sehat, ya namanya usia semakin senja,” kata Samsul membagikan pengalamannya.

 

Samsul sendiri merupakan salah satu peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari segmen Penerima Pensiunan PNS (Bukan Pekerja) yang hingga saat ini sering memanfaatkan kepesertaannya untuk berobat di fasilitas kesehatan.

 

“Syukurlah saya merupakan peserta JKN, saya bisa dengan tenang mengecek kondisi kesehatan saya secara rutin tanpa perlu memikirkan biaya. Di usia seperti saya ini pastinya sangat membutuhkan perawatan kesehatan dan pengecekan secara berkala ke fasilitas kesehatan. Bila menggunakan biaya sendiri pastinya lumayan membebani. Sampai saya dirujuk di rumah sakit seperti sekarang ini pun gratis tanpa biaya dengan Program JKN,” ujar Samsul.

 

Menurutnya, Program JKN sudah sangat baik memberikan pelayanan kepada seluruh segmen, hingga pelayanan peserta lanjut usia pun diperhatikan. Berbagai program pun dikeluarkan seperti Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) dimana orang-orang yang lanjut usia sangat rentan terkena berbagai macam jenis penyakit kronis seperti Diabetes Melitus dan Hipertensi.

 

“Program JKN sudah memberikan yang terbaik, bersyukur dengan adanya program ini kondisi kesehatan kita para lansia bisa lebih diperhatikan. Hanya tinggal kemauan dari diri kita lagi untuk tetap semangat menjaga pola hidup sehat dan memanfaatkan program yang ada agar taraf kualitas hidup kita tetap baik,” tutup Samsul. (YG/gn)

Bagikan:

Iklan